Pengenalan Aplikasi Screencast O Matic Untuk Pembuatan Media Pembelajaran Di SMP Negeri Neonbat
DOI:
https://doi.org/10.32938/jpkm.1.1.2022.25-33Keywords:
Aplikasi Screencast O Matic, Media PembelajaranAbstract
Pendidikan dapat dimaknai sebagai proses yang dilakukan untuk mendukung proses belajar siswa sehingga siswa mampu mengembangkan potensi yang dimilikinya. Guna meningkatkan pencapaian tujuan pendidikan maka salah satu upaya yang harus dilakukan adalah mengembangkan media pembelajaran yang menarik yang dapat mendukung proses pembelajaran. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan tujuan untuk melatih guru-guru SMP Neonbat Kefamenanu dalam menggunakan aplikasi screencast o matic sehingga dapat dihasilkan media pembelajaran dalam bentuk video. Hasil kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa para guru SMP Negeri Neonbat sangat antusias untuk mempelajari penggunaan aplikasi screencast o matic dan para guru berharap kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa pengenalan berbagai aplikasi pembelajaran dapat dilakukan secara rutin di SMP Negeri Neonbat.