BENTUK TINDAK TUTUR DIREKTIF PADA INTERAKSI GURU DAN SISWA DALAM PEMBELAJARAN KELAS VIII DI SMP NEGERI MAUBELI
Keywords:
tindak tutur, direktifAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bentuktindak tutur direktif pada interaksi guru dan siswa dalam pembelajaran kelas VIII di SMP Negeri Maubeli. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Objek dalam penelitian ini adalah tindak tutur direktif guru dan siswa dalam pembelajaran. Sumber data dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas VIII SMP Negeri Maubeli. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik simak bebas libat cakap (SBLC), teknik rekam, teknik catat.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat bentuk tindak tutur direktif memerintah, memohon, menuntut, menantang dan menyarankan.
Downloads
Published
2022-07-14
Issue
Section
Articles