Pengaruh Mangan Sebagai Unsur Hara Mikro Esensial Terhadap Kesuburan Tanah dan Tanaman
Main Article Content
Abstract
Tanaman selain membutuhkan unsur hara makro juga membutuhkan unsur hara mikro. Salah satu unsur mikro adalah mangan (Mn) yang banyak terdapat di alam dalam bentuk feromagnesit. Sampai saat ini masih belum banyak penelitian yang diarahkan untuk hubungan Mn dan tanah tanaman sehingga review ini difokuskan untuk melihat hubungan antara unsur Mn dan tanah tanaman. Bagi tanaman Mn berperan penting sebagai pengaktif enzim, diantaranya enzim pentransfer fosfat dan enzim dalam siklus krebs. Unsur Mn juga penting dalam reaksi oksidasi-reduksi, metabolisme N, klorofil dan karbohidrat. Selain itu Mn merupakan bagian penting dari kloroplas dan turut dalam reaksi yang menghasilkan oksigen. Tanah biasanya mengandung Mn sebesar 20-3000 ppm, dengan rata-rata 600 ppm. Tanah akan mengalami defisiensi atau kekurangan Mn jika di bawah 20 ppm, dan akan mengalami keracunan jika lebih dari 3000 ppm. Konsentrasi normal Mn dalam jaringan tanaman pada umumnya terletak antara 50 ppm-200 ppm, dan pada konsentrasi 400 ppm, telah masuk ke dalam kategori kelebihan Mn yang dapat menimbulkan gejala-gejala keracunan.
Article Details
The Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, the copyright of the article shall be assigned to BIO-EDU: Jurnal Pendidikan Biologi and Departement of Biology Education, Universitas Timor as the publisher of the journal. Copyright encompasses rights to reproduce and deliver the article in all form and media, including reprints, photographs, microfilms, and any other similar reproductions, as well as translations.
BIO-EDU journal and Departement Biology Education, Universitas Timor, and the Editors make every effort to ensure that no wrong or misleading data, opinions, or statements be published in the journal. In any way, the contents of the articles and advertisements published in BIO-EDU are the sole and responsibility of their respective authors and advertisers.
Users of this website will be licensed to use materials from this website following the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.