PROSEDUR PENATAAN ARSIP INAKTIF DI DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan, menganalisis, dan menginterprestasikan Prosedur Penataan Arsip Inaktif di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Timor Tengah Utara, sedangkan kegunaannya untuk menambah wawasan dan pengetahuan dalam memahami dan menganalisa prosedur penataan arsip inaktif bagi perbaikannya dimasa yang akan datang. Metode penelitian yang digunakan dalam tulisan ini adalah deskriptif kualitatif untuk menggambarkan suatu menomena atau kejadian secara apa adanya serta menganalisa data dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sedangkan data yang diperlukan dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara yaitu dengan melakukan tanya jawab secara langsung dengan para informan. Hasil penelitian menunjukkan baahwa Prosedur penataan arsip inaktif di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Timor Tengah Utara dapat terlaksana dengan baik demi penyelamatan dan pemeliharaan arsip sebagai kumpulan dokumen berharga dan bernilai sangat penting dalam penyelenggaraan pemerintahan maupun dalam kehidupan masyarakat. Sedangkan hambatan-hambatan yang dijumpai adalah fasilitas yang belum menunjang untuk pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, rendahnya kualitas dan kuantitas aparatur yang professional, belum tersedianya gedung kantor dan depo arsip sehingga proses penarikan arsip inaktif dan arsip statis itu terhambat.