Optimalisasi Pelayanan Publik Terhadap Pembuatan E-KTP dengan Metode Antrian di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Timor Tengah Utara

Main Article Content

Maria Viany Naikofi
Faustianus Luan
Elinora Naikteas Bano
Eva Binsasi

Abstract

Sistem antrian merupakan suatu relasi timbal balik antara nasabah dan instasi atau pelayan publik. Dimana nasabah datang kepada pelayan publik untuk melayani kebutuhannya. Salah satunya proses pembuatan E-KTP di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Kefamenanu. Sistem antrian pada lembaga instansi ini adalah single channel multiphase yang merupakan jenis antrian satu jalur beberapa tahap dimana terdapat 3 tahapan antrian dengan model antrian pada setiap tahapnya adalah M/M/1 : FCFS/∞/∞. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji tentang optimalisasi pelayanan publik dalam proses pembuatan E-KTP dengan metode antrian pada lembaga instansi tersebut. Melalui proses observasi, wawancara dan analisis data, proses pembuatan E-KTP, antrian yang optimal terjadi pada loket percetakan E-KTP (Loket 2)  dan loket pengambilan E-KTP (Loket 3)  karena tingkat intensitas pelayanan ( )  sebesar 0,6 pada Loket 1 dan 0,5 pada Loket 2 sehingga tidak terjadi penumpukan antrian. Agar membuat sistem antrian pada Disdukcapil menjadi efektif, dibutuhkan penambahan loket pada loket pendaftaran dan verifikasi berkas E-KTP (Loket 1). Dengan menambah 1 loket dapat mengurangi penumpukan antrian sehingga tingkat intensitas pelayanan mengalami penurunan yaitu dari 0.815 menjadi 0,407. Hasil analisis matematis ini menunjukkan sistem antrian bekerja secara optimal.

Article Details

How to Cite
Naikofi, M. V., Luan, F., Bano, E. N., & Binsasi, E. (2024). Optimalisasi Pelayanan Publik Terhadap Pembuatan E-KTP dengan Metode Antrian di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Timor Tengah Utara. Journal of Mathematics Theory and Applications, 2(2), 10–16. https://doi.org/10.32938/j-math22202410-16
Section
Articles

References

Bataona, B. L. V, Nyoko, A. E. L., & Nursiani, N. P. (2020). Analisis Sistem Antrian Dalam Optimalisasi Layanan Di Supermarket Hyperstore. Journal of Management : Small and Medium Enterprises (SMEs), 12(2), 225–237. https://doi.org/10.35508/jom.v12i2.2695

Koehler, D. J., & James, G. (2010). Probability matching and strategy availability. Memory and Cognition, 38(6), 667–676. https://doi.org/10.3758/MC.38.6.667

Putra, N. P. (2017). Analisis Sistem Antrian Tandem ( Single Channel Multi Phase ) Pada Proses Pengadaan Jasa Di Pt Analisis Sistem Antrian Tandem ( Single Channel Multi Phase ) Pada Proses Pengadaan Jasa Di Pt.

Rahmawati, S. N., & Nurdiyansyah, F. (2017). Aplikasi penentuan nomor urut antrian rumah sakit melalui sms gateway. JOINTECS (Journal of Information Technology and Computer Science), 2(1).

Siagian, P. (1987). Penelitian Operasional: Teori dan Praktek. Penerbit Universitas Indonesia (UI-Press).

Sinaga, R., Komunikasi, F., & Telkom, U. (2015). Analisis Sistem Antrian Di Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kota Bandung : Studi Pada Loket Pelayanan Pencatatan Dan Penerbitan Akta Kelahiran Bayi Berumur 0-60 Hari. 19, 133–144.

Xu, F. (2012). Stochastic models associated with the two-parameter poisson-dirichlet distribution. 1–110. papers3://publication/uuid/6DA5E0F2-056C-4F42-866A-F0A6BF031A84