Isolation of the bacteria that cause mastitis in dairy cows on farms in Yogyakarta

Authors

  • Theresia Ika Purwantiningsih Universitas Timor
  • Budi Widyobroto Universitas Gadjah Mada
  • Yuni Sine
  • Yustina Suranindyah
  • Wayan Tunas Artama
  • Widodo

DOI:

https://doi.org/10.32938/jtast.v7i3.10231

Keywords:

bakteri penyebab mastitis, Bacillus cereus, Streptococcus agalactie, Yogyakarta

Abstract

Mastitis merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri dan pada umum menyerang ternak perah. Berdasarkan hasil penelitian sebelumnya, terdapat perbedaan jenis bakteri penyebab mastitis di setiap daerah. Mengidentifikasi bakteri penyebab mastitis perlu dilakukan agar penyakit ini dapat ditangani dengan cepat, tepat, efektif dan efisien. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi bakteri yang berpotensi menyebabkan mastitis di salah satu peternakan sapi perah di Yogyakarta. Pengujian California Mastitis Test dilakukan sebelum pengambilan sampel susu. Sampel susu yang menunjukkan hasil positif tiga kemudian diambil untuk diisolasi bakteri yang ada di dalamnya. Sampel susu yang berasal dari sapi yang terkena mastitis di peternakan tersebut diinolulasikan ke dalam bood agar, isolat yang tumbuh kemudian diinokulasikan kembali untuk selanjutnya dilakukan beberapa pengujian, seperti pewarnaan Gram, uji katalase, uji motilitas dan identifikasi menggunakan PCR. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dua isolat dominan yang dihasilkan menunjukkan ciri – ciri berwarna ungu, berbentuk bulat, hasil uji katalase negatif dan hasil uji motilitas juga negatif. Hasil identifikasi menggunakan PCR menunjukkan bahwa kemungkinan spesies bakteri yang berhasil diisolasi adalah Streptococcus agalactiae, Bacillus cereus ,Bacillus thuringiensis, Bacillus wiedmannii, dan Endophytic bacterium. Streptococcus agalactiae dan Bacillus cereus merupakan bakteri dominan yang berhasil diisolasi dan kedua bakteri tersebut berpotensi sebagai penyebab mastitis pada peternakan di daerah Yogyakarta.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-09-30

How to Cite

Purwantiningsih, T. I., Widyobroto, B., Sine, Y., Suranindyah, Y., Artama, W. T., & Widodo. (2025). Isolation of the bacteria that cause mastitis in dairy cows on farms in Yogyakarta. Journal of Tropical Animal Science and Technology, 7(3), 41–52. https://doi.org/10.32938/jtast.v7i3.10231