Keterampilan Pemecahan Masalah Siswa SMA Pada Materi Biologi
Main Article Content
Abstract
Keterampilan pemecahan masalah termasuk diantara banyak keterampilan yang penting dikuasai oleh siswa. Penelitian ini mencoba untuk mengungkapkan keterampilan pemecahan masalah yang dimiliki oleh siswa SMA pada materi biologi. Penelitian dilakukan di sebuah sekolah Negeri dengan total sampel 70 siswa dari kelas XII. Teknik pemilihan sample yang digunakan adalah Simple Random Sampling. Jenis Instrumen yang digunakan adalah tes dimana untuk mengukur keterampilan pemecahan masalah menggunakan soal essay yang terdiri dari 5 soal. Terdapat 5 indikator keterampilan pemecahan masalah yang diukur. Indikator pemecahan masalah yang diamati yaitu memfokuskan permasalahan, mendeskripsikan permasalahan, merencanakan sebuah solusi dalam pemecahan masalah, menggunakan solusi untuk pemecahan masalah, serta mengevaluasi solusi. Nilai reliabilitas dari instrumen keterampilan pemecahan masalah yang digunakan adalah 0.888 dan dikategorikan tinggi. Hasil penelitian diperoleh bahwa rata-rata skor keterampilan pemecahan masalah adalah 36.9 dan dikategorikan sedang. Selanjutnya, diantara 5 indikator yang diamati, skor pada pada indikator memfokuskan masalah adalah yang paling tinggi dan skor pada pada indikator merencanakan solusi adalah yang paling rendah. Sangat disarankan bagi tenaga tendidik untuk menerapkan pembelajaran aktif di kelas guna meningkatkan keterampilan siswa. Hal penting yang perlu dilakukan oleh para stakeholder pendidikan adalah perlunya upgrading skill mengajar guru serta perlunya pengawasan keterlaksanaan proses pembelajaran oleh guru di kelas
Article Details
The Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, the copyright of the article shall be assigned to BIO-EDU: Jurnal Pendidikan Biologi and Departement of Biology Education, Universitas Timor as the publisher of the journal. Copyright encompasses rights to reproduce and deliver the article in all form and media, including reprints, photographs, microfilms, and any other similar reproductions, as well as translations.
BIO-EDU journal and Departement Biology Education, Universitas Timor, and the Editors make every effort to ensure that no wrong or misleading data, opinions, or statements be published in the journal. In any way, the contents of the articles and advertisements published in BIO-EDU are the sole and responsibility of their respective authors and advertisers.
Users of this website will be licensed to use materials from this website following the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.