Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Sistem Persamaan Linear Dua Variabel

Main Article Content

Yanuaria Hoar Seran
Fitriani Fitriani
Kondradus Yohanes Klau

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan-kesalahan yang dilakukan siswa serta menganalisis faktor-faktor penyebab kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita materi sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV). Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Penelitian ini bertempat di SMPN Lofoun Bone. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMPN Lofoun Bone yang berjumlah enam orang. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan soal tes dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar siswa masih melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal cerita SPLDV. Analisis dilakukan dengan menggunakan tahapan Newman. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa pada tahap comprehension (memahami) siswa bisa membuat persamaan dengan menggunakan variabel, tetapi tidak menjelaskan sebelumnya maksud dari variabel yang digunakan. Pada tahap process skill (keterampilan proses) siswa melakukan kesalahan dalam operasi aljabar yang mengakibatkan salah hitung sehingga jawaban siswa tersebut salah. Pada tahap encoding (penulisan jawaban akhir) siswa mengalami kesalahan dalam mengubah hasil ke dalam kalimat kontekstual atau membuat kesimpulan.

Article Details

How to Cite
Seran, Y., Fitriani, F., & Klau, K. (2021). Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Sistem Persamaan Linear Dua Variabel. MATH-EDU: Jurnal Ilmu Pendidikan Matematika, 5(3), 112-121. https://doi.org/10.32938/jipm.5.3.2020.112-121
Section
Articles

References

Darminto, B. P. (2019). Analisis Kesalahan Mahasiswa dalam Menyelesaikan Soal Sistem Persamaan Non-linear Berdasarkan Teori Newman. Prosiding Sendika, 5(1).

Khikmawan, A. (2008). Matematika untuk SMP/MTs Kelas VIII semester 1. Sukoharjo: CV Hasan Pratama.

Mahmudah, W. (2018). Analisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal matematika bertipe Hots berdasar Teori Newman. Jurnal UJMC, 4(1), 49-56.

Murtiyasa, B., & Wulandari, V. (2020). Analisis Kesalahan Siswa Materi Bilangan Pecahan Berdasarkan Teori Newman. Aksioma: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika, 9(3), 713-726

Oktoviani, V., Widoyani, W. L., & Ferdianto, F. (2019). Analisis kemampuan pemahaman matematis siswa SMP pada materi sistem persamaan linear dua variabel. Edumatica: Jurnal Pendidikan Matematika, 9(1), 39-46.

Rahayuningsih, P., & Qohar, A. (2014). Analisis Kesalahan Menyelesaikan Soal Cerita Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) dan Scaffolding-nya Berdasarkan Analisis Kesalahan Newman pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Malang. Jurnal Pendidikan Matematika dan Sains, 2(2), 109-116.

Suraji, S., Maimunah, M., & Saragih, S. (2018). Analisis Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Dan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV). Suska Journal of Mathematics Education, 4(1), 9-16.

Son, A. L., Darhim & Fatimah, S. (2019). An Analysis to Student Error of Algebraic Problem Solving Based on Polya and Newman Theory. In Journal of Physics: Conference Series, 1315 (1), p. 012069. IOP Publishing.

Son, A. L., Darhim & fatimah, S. (2020). Students' Mathematical Problem-Solving Ability Based on Teaching Models Intervention and Cognitive Style. Journal on Mathematics Education, 11(2), 209-222.

Suherman, E. (2003). Evaluasi pembelajaran matematika. Bandung: Jica UPI