Upaya Peningkatan Prestasi Belajar IPA Biologi dengan Menggunakan Media Brosur Pada Siswa Kelas VIII di SMP Negeri Neonbat
Main Article Content
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya peningkatan prestasi belajar IPA Biologi dengan menggunakan media brosur pada siswa kelas VIII SMP Negeri Neonbat dan untuk mengetahui respon siswa setelah menggunakan media brosur dalam pembelajaran IPA Biologi. Manfaat dalam penelitian ini adalah memberikan informasi bahwa media brosur dapat digunakan sebagai salah satu pilihan media dalam proses belajar mengajar sehingga proses pembelajaran menjadi menarik, tidak monoton dan dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan kelas.Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIIIA SMP Negeri Neonbat yang berjumlah 28 orang.Alat pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan angket. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus dan masing-masing siklus terdiri dari dua kali pertemuan, dengan rincian pertemuan pertama adalah proses belajar mengajar dan pertemuan kedua adalah tes. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa prestasi belajar siswa terjadi peningkatan hal ini dibuktikan dengan persentase ketuntasan kelas yang mengalami peningkatan yaitu pada siklus I 71,42%, pada siklus II 89,28% dan peningkatannya dari siklus I ke siklus II sebesar 17,86%. Selain itu respon siswa juga mengalami peningkatan dari siklus I 82,14 % dan pada siklus II 96 % mengalami peningkatan sebesar 13,86 %. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan pada setiap siklus peneliti menyimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan media brosur dapat meningkatkan prestasi belajar IPA BiologiĀ khususnya pada siswa kelas VIII di SMP Negeri Neonbat pada materi struktur dan fungsi jaringan tumbuhan.
Article Details
The Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, the copyright of the article shall be assigned to BIO-EDU: Jurnal Pendidikan Biologi and Departement of Biology Education, Universitas Timor as the publisher of the journal. Copyright encompasses rights to reproduce and deliver the article in all form and media, including reprints, photographs, microfilms, and any other similar reproductions, as well as translations.
BIO-EDU journal and Departement Biology Education, Universitas Timor, and the Editors make every effort to ensure that no wrong or misleading data, opinions, or statements be published in the journal. In any way, the contents of the articles and advertisements published in BIO-EDU are the sole and responsibility of their respective authors and advertisers.
Users of this website will be licensed to use materials from this website following the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.